Surakarta – Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (Kanwil BPN) Provinsi Jawa Tengah menggelar acara Pisah Sambut dan Purna Tugas bagi pejabat administrator dan pejabat fungsional ahli madya, bertempat di Surakarta (17/10/2025). Kegiatan ini menjadi penutup rangkaian kegiatan Monitoring dan Evaluasi (Monev) yang sebelumnya telah dilaksanakan dengan melibatkan jajaran dari seluruh Kantor Pertanahan Kabupaten/Kota di lingkungan Kanwil BPN Jawa Tengah.
Salah satu momen utama dalam acara tersebut adalah purna tugas Bapak Agung Taufik Hidayat, yang telah menyelesaikan masa baktinya di lingkungan BPN. Kepala Kanwil BPN Provinsi Jawa Tengah, Lampri, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi mendalam atas pengabdian yang telah diberikan:
“Selamat kepada Bapak Agung Taufik Hidayat yang memasuki masa purna tugas. Semoga masa pensiun ini menjadi masa yang penuh kebahagiaan, kedamaian, dan kesempatan untuk mengejar hal-hal yang selama ini dicita-citakan.”
Selain itu, dalam dinamika organisasi, Febri Effendi diberikan penugasan baru sebagai Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Tangerang. Sementara itu, dua pejabat lainnya, A. Yani dan Agus Suprapta, kini resmi menjabat sebagai Pejabat Fungsional Ahli Madya, yang diharapkan dapat mendukung peningkatan kinerja kelembagaan dari sisi keahlian teknis.
Pada kesempatan yang sama, Kanwil BPN Jateng juga menyambut kehadiran pejabat baru, Yan Septedyas, yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Tuban, kini bergabung dan mengemban amanah sebagai Kepala Bidang Survei dan Pemetaan Kanwil BPN Provinsi Jawa Tengah.
Kakanwil BPN Jateng menegaskan bahwa pejabat yang mengalami mutasi, diharapkan dapat segera menyesuaikan diri dengan lingkungan baru. Mutasi dan rotasi adalah hal biasa dalam organisasi, serta bagian dari penyegaran dan pengembangan karier.
Acara berlangsung dengan hangat, penuh rasa kekeluargaan dan penghargaan. Momen ini menjadi pengingat bahwa dalam setiap perpisahan terdapat harapan, dan dalam setiap perubahan terdapat peluang untuk terus tumbuh serta memberikan kontribusi terbaik bagi organisasi dan masyarakat.
#KementerianATRBPN
#KanwilBPNJateng
#MelayaniProfesionalTerpercaya
