Meski Libur, Warga Tetap Bisa Dapatkan Layanan Pertanahan di Kantah Kantor Pertanahan Kabupaten Kudus pada 26 Desember 2025

Meski Libur, Warga Tetap Bisa Dapatkan Layanan Pertanahan di Kantah Kantor Pertanahan Kabupaten Kudus pada 26 Desember 2025

Spread the love

Kudus, 26 Desember 2025 — Dalam semangat sukacita Natal dan menyambut libur Hari Raya Natal serta Tahun Baru (Nataru) 2025, Kantor Pertanahan Kabupaten Kudus tetap berkomitmen memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Pada periode Nataru 2025, Kantor Pertanahan Kabupaten Kudus tetap membuka layanan pemeliharaan data dan informasi pertanahan. Layanan ini diperuntukkan bagi masyarakat yang ingin mengurus sertipikat tanah maupun melakukan konsultasi pertanahan secara langsung tanpa melalui kuasa. Kehadiran layanan ini diharapkan dapat menjadi solusi bagi masyarakat yang memiliki keterbatasan waktu pada hari kerja.

Pelayanan selama masa libur ini merupakan bagian dari upaya Kantor Pertanahan Kabupaten Kudus dalam meningkatkan kualitas dan aksesibilitas layanan publik, sekaligus sebagai wujud nyata transformasi pelayanan pertanahan yang lebih responsif, inklusif, dan berorientasi pada kebutuhan masyarakat.

Melalui layanan ini, Kantor Pertanahan Kabupaten Kudus ingin memastikan bahwa masyarakat tetap memperoleh informasi yang akurat serta pelayanan yang optimal, bahkan di momen hari besar keagamaan. Diharapkan, kehadiran layanan ini dapat menghadirkan kemudahan sekaligus membawa harapan baru yang sejalan dengan semangat dan sukacita Natal.

Kantor Pertanahan Kabupaten Kudus juga mengajak seluruh masyarakat untuk semakin sadar dan aktif dalam mengurus administrasi pertanahan secara mandiri. Yuk, #SobATRBPN urus sendiri sertipikat tanahmu sekarang!

Selamat Merayakan Hari Raya Natal 2025. 🎄✨

#IndonesiaLengkap
#ATRBPNKiniLebihBaik
#ATRBPNMajudanModern
#MelayaniProfesionalTerpercaya
#Kantahkudus

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *